Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mudah Dilakukan, Ini 6 Cara Jitu Perawatan Rambut untuk Hijabers

Mudah Dilakukan, Ini 6 Cara Jitu Perawatan Rambut untuk Hijabers

Rambut boleh tertutup hijab seharian, tapi siapa bilang kamu nggak memerlukan perawatan rutin? Justru kondisi rambut yang seperti ini membutuhkan treatment khusus karena rentan mengalami berbagai masalah.

Umumnya, wanita berhijab mengalami masalah seperti rontok, berminyak, rapuh, hingga ketombe. Ini biasanya terjadi karena adanya gesekan dan tekanan dari hijab yang dipakai. Kulit kepala pun jadi lebih lembap karena rambut kurang mendapatkan sirkulasi udara yang dibutuhkan. Hal tersebut membuatnya berada dalam kondisi paling rentan sehingga bisa memicu berbagai problem.

Mudah Dilakukan, Ini 6 Cara Jitu Perawatan Rambut untuk Hijabers

Oleh karena itu, perawatan rambut sangat perlu untuk diperhatikan, karena jika dibiarkan bisa mengganggu kesehatan bagian tubuh tersebut. Supaya tidak terkena dampaknya, ini cara merawat rambut untuk para perempuan berhijab:

1. Keramas Secara Teratur

1. Keramas Secara Teratur

Setiap orang memiliki jenis dan tipe rambut yang berbeda, mulai dari normal, kering, dan berminyak. Hal ini juga membuat cara merawat rambut yang perlu menyesuaikan dengan kondisinya, misalnya saja keramas.

Bagi pemilik tipe rambut yang mudah berminyak, disarankan untuk keramas 2 hari sekali. Tidak disarankan untuk keramas setiap hari karena kandungan zat pembersih pada shampo yang digunakan bisa mengikis produksi minyak alami yang sebenarnya baik untuk menjaga kelembapan rambut.

Saat kondisinya terlalu kering, kulit kepala akan memproduksi lebih banyak minyak yang berakibat pada produksi berlebihan. Inilah yang membuat rambut jadi lebih berminyak dan mudah lepek.

Sementara itu, pemilik rambut kering idealnya adalah keramas sebanyak 2-3 kali saja dalam seminggu.

Alasannya sebenarnya hampir sama, yaitu untuk menjaga kelembapan alami kulit kepala karena kandungan zat pembersih yang ada dalam shampo bisa membuat kondisi rambut semakin terasa kering.

               
2. Gunakan Shampo Khusus Hijab

2. Gunakan Shampo Khusus Hijab

Shampo khusus hijab kini sudah banyak beredar di pasaran. Adanya produk seperti ini bisa membantu mengatasi masalah yang spesifik seperti kerontokan, rambut rapuh, hingga rambut lepek. Jika kamu mengalami kerusakan tersebut, bisa jadi perlu mempertimbangkan untuk beralih ke penggunaan shampo khusus hijab.

Biasanya, shampo khusus hijab mengandung bahan-bahan yang memberikan sensasi dingin, sehingga membuat kepala terasa lebih nyaman dan segar.

Tujuannya untuk mengurangi panas yang terjadi karena sirkulasi yang terperangkap hijab. Selain itu, shampo khusus hijab memiliki aroma yang lebih kuat dibandingkan dengan sampo biasa. Tentu hal ini dapat mencegah bau tidak sedap ketika sedang melakukan aktivitas.

               
3. Pastikan Rambut Kering Sebelum Menggunakan Hijab

3. Pastikan Rambut Kering Sebelum Menggunakan Hijab

Jika sedang terburu-buru, perempuan seringkali mengabaikan rambut basahnya dan langsung menutupnya dengan hijab.

FYI, rambut berada dalam kondisi paling rentan saat masih basah. Jika langsung ditutup dengan hijab bisa memicu masalah seperti rapuh, rontok, dan munculnya ketombe karena kelembapan yang berlebihan.

Jadi, sebaiknya tunggu rambut benar-benar kering sebelum mengenakan hijab. Jika tidak memiliki waktu luang, usahakan untuk menggunakan hair dryer.

4. Jangan Mengikat Rambut Terlalu Ketat

4. Jangan Mengikat Rambut Terlalu Ketat

Rambut rapuh dan rontok sangat mungkin terjadi jika kamu mengikat rambut terlalu kencang.

Selain itu, coba untuk mengubah posisi ikatan rambut. Terlalu sering melakukannya di tempat yang sama bisa mengurangi kekuatan batang rambut. Selanjutnya, lepaskan ikatan rambut setelah menggunakan hijab untuk mencegah masalah rapuh dan mudah patah.

5. Sering Menggerai Rambut

Setelah tertutup seharian, berikan rambutmu waktu untuk beristirahat. Jika sedang tidak mengenakan hijab, lebih baik untuk mengurainya agar memberikan kesempatan bernafas. Nah, dengan memberikan perhatian ekstra, rambut akan terjaga kesehatannya selama berada dalam rutinitas pemakaian hijab.

               
6. Pastikan Kebersihan Hijab

6. Pastikan Kebersihan Hijab

Kebersihan hijab dan ciput tentu harus selalu terjaga. Ini menjadi kunci dalam menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala, sehingga rutinitas pemakaian hijabmu tetap nyaman dan sehat.

Jika tidak, rambut akan dipenuhi dengan kotoran dan kuman. Akibatnya akan menimbulkan level kebersihan yang buruk. Sebagai tambahan, hindari penggunaan hijab secara berulang setelah digunakan, kemudian pastikan untuk mencuci dan merawat hijab secara teratur.

Nah, itulah beberapa perawatan yang harus diperhatikan lebih walau rambutmu tersembunyi di dalam hijab. Dengan begitu, kamu rambut akan tetap cantik dan sehat meskipun sering tertutup hijab. Jadi, jangan pernah sepelekan hair care yang didesain khusus untuk para hijabers, ya!

Penulis: Nihel Rashiqa Rinaldo

Rambut Berhijab Juga Perlu Dirawat, Apa Saja yang Bisa Dilakukan?
Rambut Berhijab Juga Perlu Dirawat, Apa Saja yang Bisa Dilakukan?

Apa saja yang bisa dilakukan agar rambut berhijab bisa terawat dan terjaga cantik alaminya?

Baca Selengkapnya
Hijab dan Jilbab Tidak Sama, Inilah 5 Jenis Busana Syar'i yang Wajib Diketahui Muslimah
Hijab dan Jilbab Tidak Sama, Inilah 5 Jenis Busana Syar'i yang Wajib Diketahui Muslimah

Menurut madzhab Syafi'i, aurat perempuan adalah seluruh tubuh kecuali wajah dan kedua telapak tangan.

Baca Selengkapnya
Tips Mencegah Bau Apek pada Hijab Saat Musim Hujan, Biar Nggak Mengganggu Penampilan
Tips Mencegah Bau Apek pada Hijab Saat Musim Hujan, Biar Nggak Mengganggu Penampilan

Biar nggak dilema dengan masalah bau apek pada hijab saat musim hujan, ini rahasianya!

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sempat Pakai Hijab dan Cadar, Potret Terbaru Ratu Rizky Nabila Pamer Perut Rata
Sempat Pakai Hijab dan Cadar, Potret Terbaru Ratu Rizky Nabila Pamer Perut Rata

Ratu Rizky Nabila sempat menjadi sorotan setelah memutuskan untuk berhijab.

Baca Selengkapnya
Trik Menyimpan Hijab di Lemari agar Tetap Rapi, Anti Kusut Saat Digunakan
Trik Menyimpan Hijab di Lemari agar Tetap Rapi, Anti Kusut Saat Digunakan

Jaga hijab tetap on point saat digunakan dengan trik penyimpanan yang tepat.

Baca Selengkapnya
DRESS IT! Totorial Melipat Hijab Anti Kusut
DRESS IT! Totorial Melipat Hijab Anti Kusut

Sudah full effort mencuci hijab sampai bersih dan disetrika rapi, malah kusut pas dilipat. Punya masalah yang sama?

Baca Selengkapnya
Tips Menyimpan Kerudung Agar Nggak Kusut dan Tetap Terjaga Keindahannya
Tips Menyimpan Kerudung Agar Nggak Kusut dan Tetap Terjaga Keindahannya

Biar nggak kusut, begini caranya menyimpan kerudung yang benar.

Baca Selengkapnya
Tak Terima Disebut Mualaf, Potret Ghea Indrawari Tampil Anggun dalam Balutan Hijab
Tak Terima Disebut Mualaf, Potret Ghea Indrawari Tampil Anggun dalam Balutan Hijab

Dari kecil sudah Islam, Ghea Indrawari disebut seorang mualaf.

Baca Selengkapnya
Dianggap Wajar, Inilah Bahayanya Khalwat yang Penting Diketahui Tiap Muslimah
Dianggap Wajar, Inilah Bahayanya Khalwat yang Penting Diketahui Tiap Muslimah

Khalwat berpeluang mendatangkan keburukan, seperti berzina.

Baca Selengkapnya