Tampil stylish pakai tren outfit tie dye kekinian.
Dream - Berstatus ibu lima anak tak membuat Ratna Galih kehabisan ide untuk tampil modis. Ia merupakan salah satu selebriti hijab yang punya gaya kekinian.
Pesinetron 'Cinta yang Hilang' pandai memadukan outfit santai untuk melengkapi kesibukannya mengurus anak. Intip saja potret terbaru Ratna berikut ini.
Di laman Instagram, ia mengunggah OOTD ketika sedang duduk di anak tangga.
" Mom of 5...," tulis Ratna di keterangan foto.
Ratna memakai outfit tie dye atau yang biasa disebut jumputan. Outfit ini tengah kembali ngetren di kalangan anak muda. Banyak yang memakainya untuk memberi nuansa colorful.
Ratna Galih mengenakan set outer dan celana tie dye berwarna kuning pastel. Ia memadukannya bersama inner warna hitam.
Untuk memberi sentuhan sporty, ia memakai setelan tie dye bersama sneakers bernuansa monokrom. Ratna juga mengenakan jilbab instan yang biasa digunakan untuk berolahraga.
Alhamdulillah
|
Masya Allah
|
Wallahu a'lam
|
Subhanallah
|
Astaghfirullah
|
Naudzubillah
|
Deretan Seleb Hollywood Tampil Berkerudung
Tak Pakai Kebaya Saat Wisuda, Busana Anisa Rahma Inspiratif
Hijab Artis Terkenal Ini Panen Kecaman, Kenapa?
Deretan Kebaya 2 Kakak Bobby Nasution yang Simpel Nan Elegan
Pesona Bridesmaid Berhijab, Cantik dan Bikin Hati Adem
Yuk Tiru Gaya Kerudung Segitiga yang Kekinian