Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

8 Tahun Berhijab Begini Kisah Menggetarkan Hijrah Dina Lorenza

8 Tahun Berhijab Begini Kisah Menggetarkan Hijrah Dina Lorenza (Foto: Dina Lorenza/ Gladys Velonia-Dream.co.id)

Dream - Sudah 8 tahun belakangan, artis peran Dina Lorenza mengenakan hijab. Tak main-main, karena Dina nampaknya semakin serius mendalami ilmu agama.

Beberapa waktu belakangan, gaya hijabnya nampak semakin santun. Dia lebih sering terlihat mengenakan hijab lebih lebar dengan busana yang tak kalah panjang.

Ditemui saat bersama sang anak, Dina tersenyum ramah saat menceritakan perjalanan hijrahnya.

"Awalnya ada rasa ketakutan, nanti kerjaan gimana. Saya waktu itu kalau dengar-dengar saja saya tidak paham. Setelah saya belajar, saya baca sendiri ada di Alquran, Allah langsung yang memerintah umatnya. Tidak mungkin kan sesuatu yang tidak bagus," tuturnya di Kuningan, Jakarta Selatan, Senin 15 Januari 2018.

Awal mulanya, Dina mengaku masih belajar dengan menggunakan hijab bergaya kasual. Lama kelamaan, tahapan belajarnya meningkat dan kini, ia mulai mematut penampilan dengan hijab syari.

Dina Lorenza

" Ini (hijab syar'i) juga masih belajar," imbuhnya.

Lalu bagaimana dengan kariernya di dunia hiburan?

Diakui Dina jika perubahan penampilannya itu berdampak pada tawaran pekerjaan sebagai selebritis. Saat ini, Dina mulai kehilangan banyak tawaran untuk menghiasi layar kaca. Namun, Dina percaya jika rejekinya tidak akan berhenti hanya karena hijrahnya.

"Sekarang udah tidak bisa menerima tawaran kayak waktu itu saya iklan shampoo. Tapi kan kalau sekarang, sudah ada ya yang khusus shampoo untuk hijab. Kedua, saya sekarang lebih batasin diri. Dengan begini saya merasa lebih aman, enak saja menjalani hidup," tegasnya.

Namun untungnya, kecintaan pada sen peran tak harus terhenti begitu saja. Pasalnya, rumah produksi tempatnya bernaung tetap memberikan kesempatan baginya untuk tampil di televisi.

Dina Lorenza

"Bismillah saya pakai hijab. Ya sudah tidak apa-apa, kan nanti bisa disesuaikan. Tidak sampai sebulan dikasih tahu, 'Din kamu ini-ini ya'. Saya berpikir menuju ke arah yang baik rezeki ada yang atur. Allah tidak akan ninggalin kita. Dulu yang awalnya saya pikir rejeki di dunia hiburan bakal tertutup ternyata tidak," katanya.

Terkait alasannya yang tiba-tiba matang berhijab, menurut Dina dipengaruhi dari perjalanannya mengikuti sebuah kajian.

"Jadi gini, orangtua sudah hijab. Awalnya mikir mama aja umur 50 baru hijab, jadi nanti-nanti aja. Tapi karena saya ikut kajian, pas di situ kata-katanya ada yang bener-bener bikin kukuh mau hijab, karena wanita berhijab itu wajib. Maksudnya dikasih tahu ada ayatnya. Ya sudah saya oke," ucapnya.

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bikin Tetap Awet dan Nggak Gampang Koyak, Ternyata Begini Cara Mencuci Hijab yang Benar
Bikin Tetap Awet dan Nggak Gampang Koyak, Ternyata Begini Cara Mencuci Hijab yang Benar

Cara mencuci hijab yang benar, biar tetap awet dan nggak gampang koyak.

Baca Selengkapnya
Hijaber Newbie, Simak 5 Tips Memilih Bahan Hijab Biar Tak Salah Beli
Hijaber Newbie, Simak 5 Tips Memilih Bahan Hijab Biar Tak Salah Beli

Memilih hijab terkadang jadi persoalan agak tricky. Terutama bagi Sahabat Dream yang baru saja mengenakan hijab.

Baca Selengkapnya
Kreasi Hijab Segi Empat yang Manis, Ikuti Tutorial Ini
Kreasi Hijab Segi Empat yang Manis, Ikuti Tutorial Ini

Tak hanya memenuhi aspek estetika, hijab segi empat juga memberikan kenyamanan dan kepercayaan diri saat beraktivitas sehari-hari.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tutorial Hijab Segi Empat untuk Ramadan dan Lebaran 2024, Langsung Modis dan Cantik!
Tutorial Hijab Segi Empat untuk Ramadan dan Lebaran 2024, Langsung Modis dan Cantik!

Tutorial hijab segi empat yang praktis dan modern, sangat cocok dipakai saat Lebaran. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Tutorial Hijab untuk Pergi ke Pengajian Ala Indah Permatasari, Mudah dan Simpel
Tutorial Hijab untuk Pergi ke Pengajian Ala Indah Permatasari, Mudah dan Simpel

Indah Permatasari bagikan tutorial hijab segiempat yang cocok dipakai saat menghadiri pengajian. Cara membuatnya pun sangat mudah.

Baca Selengkapnya
Kain Hijab Terkena Noda Membandel? Jangan Khawatir, Segera Bersihkan dengan 4 Tips Mudah Ini
Kain Hijab Terkena Noda Membandel? Jangan Khawatir, Segera Bersihkan dengan 4 Tips Mudah Ini

Cara membersihkan noda membandel pada hijab. Cobain, yuk!

Baca Selengkapnya
5 Anak Artis yang Putuskan Berhijab di Usia Belia, Ada yang Sudah Memulai Sejak Umur 6 Tahun
5 Anak Artis yang Putuskan Berhijab di Usia Belia, Ada yang Sudah Memulai Sejak Umur 6 Tahun

Anak-anak artis ini memutuskan berhijab sejak usianya masih muda. Bahkan ada yang baru berusia lima tahun sudah belajar memakai hijab sampai sekarang.

Baca Selengkapnya
10 Fashion Wanita Gemuk Berhijab, Tips Lengkap agar Tampil Percaya Diri
10 Fashion Wanita Gemuk Berhijab, Tips Lengkap agar Tampil Percaya Diri

Berikut adalah beberapa fashion wanita gemuk berhijab dan tips lengkap agar tampil percaya diri. Yuk simak!

Baca Selengkapnya
Wujudkan Rambut Hijab Sehat dan Kuat, Ini 4 Perawatan yang Bisa Dilakukan!
Wujudkan Rambut Hijab Sehat dan Kuat, Ini 4 Perawatan yang Bisa Dilakukan!

Begini cara mudah mewujudkan rambut hijab sehat dan kuat.

Baca Selengkapnya