Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Stres Melanda? Segera Atasi dengan 8 Langkah Simpel Ini

Stres Melanda? Segera Atasi dengan 8 Langkah Simpel Ini (Foto: Shutterstock)
Dream - Stress sudah menjadi bagian dari hidup manusia yang tidak bisa dihindari. Dari urusan pekerjaan, masalah keluarga hingga pasangan, semuanya bisa memicu hormon penyebab stress.
 
Setiap orang memiliki daya tahan yang berbeda-beda terhadap tekanan. Namun jangan khawatir dulu Sahabat Dream. Stress memang tidak bisa dihindari, tapi kamu bisa mengatasinya.
 
Berikut ini merupakan cara mudah mengatasi stress seperti dilansir dari laman Haute Hijab.
 
1. Tarik Nafas
 
Nafas menjadi kunci agar tubuh tetap tenang. Cara ini dapat membantumu lebih fokus dalam menghadapi masalah.

Shutterstock

 
2. Jangan Menunda Pekerjaan
 
Stress seringkali disebabkan oleh pekerjaan yang menumpuk. Ada baiknya untuk tidak menunda pekerjaan. Mengerjakan pekerjaan sedikit demi sedikit lebih memicu sedikit stress ketimbang mengerjakannya sekaligus.
 
3. Mengatur Diri
 
Untuk mempermudah kegiatan sehari-hari, kamu bisa membuat sebuah agenda yang berisikan berbagai jadwal. Dengan begitu, kegiatanmu jadi lebih teratur sehingga stress yang didapat bisa sedikit berkurang.
 
4. Tempat Khusus
 
Ketika stress melanda, carilah tempat yang bisa kamu gunakan untuk menenangkan diri. Tempat itu bisa kamu jadikan sebagai sarana menjernihkan pikiran. Tempat yang dimaksud bisa apa saja, seperti taman, cafe, atau bahkan kamar sendiri.

Shutterstock

 
5. Ciptakan Atmosfir
 
Ketika kamu sudah berada di tempat paling nyaman, saatnya untuk menciptakan atmosfir sesuai dengan suasana hatimu. Kamu bisa memasang kumpulan lagu kesukaan untuk menenangkan diri.
 
6. Manjakan Diri
 
Ada kalanya kamu butuh hadiah dari hasil jerih payahmu. Jangan malu untuk memanjakan diri sendiri. Misalnya, kamu bisa pergi ke salon setelah melakukan pekerjaan berat selama seminggu. Hal ini bisa memotivasi kamu agar terus terpacu dalam bekerja.
 
7. Minta Bantuan
 
Sebagai mahluk sosial, tak bisa dipungkiri bahwa manusia memerlukan bantuan dari sesamanya. Ajaklah teman atau anggota keluarga untuk mendengar keluh kesahmu. Beban akan menjadi sedikit lebih ringan apabila dibagi bersama, bukan?

Shutterstock

 
8. Tawakal
 
Setelah kamu berusaha, kini saatnya kamu menyerahkan sisa urusan kepada Allah SWT. Hanya Sang Maha Kuasa yang mampu mengangkat segala masalah manusia. Segala rencana-Nya akan selalu indah pada waktunya. Untuk itu, bersabarlah.
 

(Laporan: Annisa Mutiara Asharini)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
4 Tanda Stres Bisa Muncul Saat Tidur, Kita Sering Tak Sadar
4 Tanda Stres Bisa Muncul Saat Tidur, Kita Sering Tak Sadar

Mari kita telaah beberapa gejala stres yang muncul ketika sedang tidur, yang mungkin sering terabaikan.

Baca Selengkapnya
Sering Cemas? Coba 6 Trik Biar Lebih Tenang
Sering Cemas? Coba 6 Trik Biar Lebih Tenang

Terlalu banyak cemas dan stres bisa berdampak buruk pada kondisi fisik.

Baca Selengkapnya
7 Trik Mematangkan Mangga dengan Cepat, Cuma Pakai Alat Rumahan
7 Trik Mematangkan Mangga dengan Cepat, Cuma Pakai Alat Rumahan

Tidak sengaja membeli buah mangga yang belum matang sepenuhnya seringkali menjadi tantangan, terutama ketika kita ingin segera menikmatinya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tips Merebus Gula Merah agar Kental dan Manisnya Pas
Tips Merebus Gula Merah agar Kental dan Manisnya Pas

Berikut ini adalah tips yang bisa dicoba untuk menghasilkan gula merah cair yang kental dan manis pas untuk tambahan hidangan.

Baca Selengkapnya
Ingin Wajah Cerah dan Mulus Saat Lebaran? Coba Lakukan 5 Perawatan Rahasia Ini Yuk!
Ingin Wajah Cerah dan Mulus Saat Lebaran? Coba Lakukan 5 Perawatan Rahasia Ini Yuk!

Pancarkan cantikmu di momen Lebaran dengan rekomendasi perawatan ini.

Baca Selengkapnya
Bungkus! Tebak kopi Sachet
Bungkus! Tebak kopi Sachet

Sahabat dream, kalian suka minum kopi sachet gak nih? Kalau pernah, pasti bisa dong jawab tebakan ini.

Baca Selengkapnya
NOTED KAK! Tipe-Tipe Karyawan Memasuki `Jam Rawan`
NOTED KAK! Tipe-Tipe Karyawan Memasuki `Jam Rawan`

Sahabat Dream, kalian kira-kira tipe yang mana nih kalau sudah masuk jam-jam rawan seperti ini? Comment di bawah yuk.

Baca Selengkapnya