Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Tepat Gunakan Minyak Zaitun pada Rambut

Cara Tepat Gunakan Minyak Zaitun pada Rambut Foto: Ilustrasi/Shutterstock

Dream - Dihasilkan dari buah zaitun yang diperas dan diambil minyaknya, minyak zaitun terkenal keampuhannya di dunia kecantikan sejak zaman nenek moyang karena memiliki segudang nutrisi.

Terdapat kandungan antioksidan yang tinggi dan lemak tak jenuh, membuat minyak zaitun bagus untuk kesehatan maupun kecantikan. Tidak hanya itu, di dalam minyak zaitun juga terdapat kandungan sterol, karotenoid dan alkohol triterpen.

Dengan adanya kandungan-kandungan tadi, membuat minyak zaitun memiliki sifat anti-inflamasi, antimikroba, pelindung kulit, perbaikan kulit, dan juga antioksidan yang memaksimalkan manfaat kesehatan dan kecantikan, lho, Sahabat Dream!

Salah satu fungsi dari minyak zaitun yang sering diandalkan banyak orang adalah sebagai pelembap alami.

Minyak Zaitun untuk Rambut

Selain dapat digunakan untuk kulit, minyak zaitun juga banyak dimanfaatkan untuk rambut. Dengan menggunakan minyak zaitun di rambut, kamu bisa memiliki rambut yang lebih sehat, lembap, bersinar dan kuat.

Minyak zaitun yang memiliki kandungan asam oleat, asam palmitat, dan squalene, kandungan-kandungan tadi bekerja untuk membantu melembutkan rambut. Tentu, sudah banyak produk perawatan rambut yang menggunakan minyak zaitun sebagai bahan bakunya.

Bagi kamu yang memiliki rambut kering, sangat pas untuk memanfaatkan minyak zaitun untuk merawat rambutmu sehingga kelembapan rambut terjaga.

Minyak zaitun juga dapat membantu kamu mengatasi permasalahan lainnya seputar rambut. Di antaranya, rambut bercabang ketombe, kutu rambut, dan kamu yang memiliki rambut berwarna.

Apalagi buat kamu para hijaber yang harus ekstra memerhatikan kesehatan rambut agar tidak cepat rusak karena selalu tertutup balutan hijab.

Cara Menggunakannya

Jika Sahabat Dream tertarik mendapatkan manfaat dari minyak zaitun untuk rambut kamu bisa mulai menggunakannya dari sekarang.

Berikut sederet cara menggunakan minyak zaitun yang tepat berhasil Redaksi Dream rangkum dari Healthline:

Takaran

Sebenarnya takaran untuk menggunakan minyak zaitun untuk rambutmu bisa disesuaikan dengan kondisi rambut yang kamu miliki.

Bagi Sahabat Dream yang baru pertama kali menggunakannya, kamu bisa memulai dengan menggunakan dua sendok makan minyak zaitun dan diaplikasikan ke seluruh rambut, lalu tambahkan jika kamu masih merasa kurang.

Pijat

Untuk memastikan minyak zaitun terserap maksimal ke rambut, kamu bisa melakukan pijatan lembut saat mengaplikasikan minyak zaitun.

Kulit kepala kering juga bisa kamu atasi dengan mengaplikasikan minyak zaitun. Kamu bisa membiarkan minyak zaitun terserap pada kulit kepala yang sudah kamu tutup dengan shower cap, selama 15 menit sebelum kamu keramas.

Bersihkan

Setelah menggunakan minyak zaitun di kulit kepala dan juga rambut, sangat penting untuk kamu membersihkannya hingga bersih.

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Wujudkan Rambut Hijab Sehat dan Kuat, Ini 4 Perawatan yang Bisa Dilakukan!
Wujudkan Rambut Hijab Sehat dan Kuat, Ini 4 Perawatan yang Bisa Dilakukan!

Begini cara mudah mewujudkan rambut hijab sehat dan kuat.

Baca Selengkapnya
Trik Biar Rambut Tak Rontok Setelah Pakai Hijab Seharian Saat Lebaran
Trik Biar Rambut Tak Rontok Setelah Pakai Hijab Seharian Saat Lebaran

Memakai hijab terlalu lama atau rutin bisa mempengaruhi kondisi rambut. Jaga kesehatan rambutmu dan cegah hijab berbau dengan tips dari dokter kulit.

Baca Selengkapnya
Perhatikan Kandungan dalam Sabun Ini Agar Kulit Lembab dan Wangi Seharian, Hijaber Wajib Tahu
Perhatikan Kandungan dalam Sabun Ini Agar Kulit Lembab dan Wangi Seharian, Hijaber Wajib Tahu

Pilihan kandungan di sabun mandi untuk para hijabers

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ini 9 Tips Alami dan Efektif untuk Menumbuhkan Kembali Rambut yang Rontok
Ini 9 Tips Alami dan Efektif untuk Menumbuhkan Kembali Rambut yang Rontok

Rambut rontok adalah masalah yang sangat umum wanita maupun pria. Yuk, simak cara alami dan cepat untuk menumbuhkan kembali rambut yang rontok!

Baca Selengkapnya
4 Langkah Keringkan Rambut yang Tak Bikin Rusak
4 Langkah Keringkan Rambut yang Tak Bikin Rusak

Jangan sampai rambut jadi mudah patah dan kusam karena dikeringkan dengan cara yang salah.

Baca Selengkapnya
Rambut Bisa Alami Penuaan, Cegah dengan Beberapa Bahan Aktif
Rambut Bisa Alami Penuaan, Cegah dengan Beberapa Bahan Aktif

Ternyata, rambut juga bisa mengalami penuaan. Tandanya pun sama seperti masalah rambut yang umum dialami. Cari tahu kandungan yang bisa mengatasinya.

Baca Selengkapnya
Sering Digunakan untuk Pertumbuhan Rambut, Cari Tahu Cara Pakai Minoxidil
Sering Digunakan untuk Pertumbuhan Rambut, Cari Tahu Cara Pakai Minoxidil

Minoxidil sering kali dipakai untuk mengatasi rambut rontok. Cari tahu cara pakai bahan aktif ini untuk mendapatkan hasil maksimal.

Baca Selengkapnya
Bikin Tetap Awet dan Nggak Gampang Koyak, Ternyata Begini Cara Mencuci Hijab yang Benar
Bikin Tetap Awet dan Nggak Gampang Koyak, Ternyata Begini Cara Mencuci Hijab yang Benar

Cara mencuci hijab yang benar, biar tetap awet dan nggak gampang koyak.

Baca Selengkapnya
Cara Cepat Menghilangkan Kutu Rambut dengan Efektif Menggunakan Satu Bahan Alami
Cara Cepat Menghilangkan Kutu Rambut dengan Efektif Menggunakan Satu Bahan Alami

Terdapat solusi yang simpel untuk menghilangkan kutu rambut tanpa perlu bahan kimia keras atau produk dengan harga tinggi.

Baca Selengkapnya